You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Program Bedah Kawasan di Jaksel Sasar 25 Rumah
....
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

Program Bedah Kawasan di Jaksel Sasar 25 Rumah

Program Bedah Kawasan Tahun 2022 yang dijalankan Baznas Bazis Jakarta Selatan menyasar 25 rumah. Dari jumlah tersebut, sembilan rumah di antaranya telah selesai dibedah dan ditempati.

Pengerjaan diperkirakan selesai pertengahan September tahun ini

Koordinator Baznas Bazis Jakarta Selatan, Yasdar mengatakan, program Bedah Kawasan di wilayah ini dilakukan di dua lokasi dengan jumlah 25 rumah.

"Tiap lokasi dianggarkan Rp 1 miliar lebih," ujarnya, Kamis (18/8).

Pemkot Jakbar Serahkan Kunci Bedah Rumah di Tomang

Yasdar menjelaskan, 25 rumah yang ditargetkan dibedah terdiri dari sembilan rumah di Jalan Wijaya I, Gang Langgar, RT 11/03, Petogogan dan 16 rumah di RT 07/06, Cipete Utara, Kebayoran Baru.

Saat ini, sembilan rumah di Petogogan yang dibangun tiga lantai telah selesai dibedah dan dihuni pemiliknya sejak 5 Agustus 2022 lalu.

Sementara 16 rumah di Cipete Utara dibangun satu lantai dan masih dalam tahap pengerjaan yang dimulai sejak pertengahan Juli 2022.

"Pengerjaan diperkirakan selesai pertengahan September tahun ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4355 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1889 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1839 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1767 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1656 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik